>Orang Jepang sepertinya tergila-gila soal mengutak atik teknologi robot. Misalnya saja Takeshi Maeda, ia secara mandiri membuat robot bernama OmniZero yang mengundang decak kagum para pecinta robot di negeri Sakura itu.
Robot OmniZero bikinan Maeda sebelumnya telah dibuat dalam beberapa versi. Generasi kesembilan robot ini telah dipamerkan dengan kehebatan bisa berubah-ubah wujud secara otomatis, layaknya robot di film Transformers.
Cnet, Selasa (29/9/2009), menulis bahwa versi terbaru OmniZero ini bisa berubah-ubah sendiri, dari wujud robot humanoid biasa menjadi kendaraan beroda dan juga sebagai tempat duduk manusia.
Demo robot ini memang cukup menarik dan bisa disaksikan di YouTube. Di situ, tampak si robot menggerakkan kepalanya ke belakang sehingga menyediakan tempat bagi orang untuk duduk. Nah, orang yang duduk di tubuh OmniZero bakal digendong ke mana-mana.
Robot ini juga bisa bertranformasi jadi kendaraan beroda dan kemudian kembali lagi berubah menjadi robot biasa yang dapat bergerak-gerak layaknya manusia.
Sejak tahun 2003, aksi OmniZero memang cukup disukai dengan berbagai kebolehannya. Misalnya saja generasi keempat robot ini bisa memanjat, melompati tali dan juga memecahkan telur. Maeda selaku pembuatnya memang sering bekerja dengan perusahaan robot setempat sehingga mampu membuat robot canggih ini.
Sumber: detik.com
Penasaran pengen tau gimana robotnya? Liat aja video di bawah,
[youtube http://www.youtube.com/watch?v=uqnxt9vGAmE&hl=en&fs=1&]
Robot OmniZero bikinan Maeda sebelumnya telah dibuat dalam beberapa versi. Generasi kesembilan robot ini telah dipamerkan dengan kehebatan bisa berubah-ubah wujud secara otomatis, layaknya robot di film Transformers.
Cnet, Selasa (29/9/2009), menulis bahwa versi terbaru OmniZero ini bisa berubah-ubah sendiri, dari wujud robot humanoid biasa menjadi kendaraan beroda dan juga sebagai tempat duduk manusia.
Demo robot ini memang cukup menarik dan bisa disaksikan di YouTube. Di situ, tampak si robot menggerakkan kepalanya ke belakang sehingga menyediakan tempat bagi orang untuk duduk. Nah, orang yang duduk di tubuh OmniZero bakal digendong ke mana-mana.
Robot ini juga bisa bertranformasi jadi kendaraan beroda dan kemudian kembali lagi berubah menjadi robot biasa yang dapat bergerak-gerak layaknya manusia.
Sejak tahun 2003, aksi OmniZero memang cukup disukai dengan berbagai kebolehannya. Misalnya saja generasi keempat robot ini bisa memanjat, melompati tali dan juga memecahkan telur. Maeda selaku pembuatnya memang sering bekerja dengan perusahaan robot setempat sehingga mampu membuat robot canggih ini.
Sumber: detik.com
Penasaran pengen tau gimana robotnya? Liat aja video di bawah,
[youtube http://www.youtube.com/watch?v=uqnxt9vGAmE&hl=en&fs=1&]