10 Film Superhero Paling Populer [Updated 1/4 2012]

, , No Comments
Satu dekade ini begitu banyak film superhero bermunculan. Film-film yang didasarkan dari komik ini seolah menjadi tren baru. Paling tidak satu film (sering kali lebih) akan tayang di setiap musim panas. Berikut ini daftar 10 film superhero paling heboh menurut imdb.com yang aku kompilasi berdasarkan rating yang didapat di situs tersebut.






Rating dari kisah manusia laba-laba kedua ini adalah 7,5/10 dari 190.251 user. Kali ini inti ceritanya adalah saat hidup Peter Parker (Tobey Maguire) memburuk. Gadis yang dicintainya bertunangan dengan orang lain, nilai-nilai kuliahnya menurun, dan dia selalu gagal di dunia kerja, dan disaat yang sama kerja kerasnya dalam memerangi kejahatan sebagai Spiderman tidak dihargai. Pada puncaknya, dia menyerah dan berhenti membela kebenaran. Tapi saat Dr. Otto Octavius berubah menjadi Doctor Octopus, Peter merasa mungkin tiba saatnya bagi dia untuk beraksi kembali.




Tim Burton merupakan orang yang mensutradarai film ini, sedang Micahel Keaton berperan sebagai Bruce Wayne dan Jack Nicholson sebagai Joker. Film ini mendapat rating 7,6/10 dari 144.128 user, bahkan mengalahkan film superhero yang baru dibuat seperti Thor dan Captain America: The First Avenger.






Setting cerita seri kedua dari X-Men ini adalah beberapa bulan setelah X-Men mengalahkan Magneto dan memenjarakannya di ruang yang terbuat dari plastik. Suatu hari, seorang mutan bernama Nightcrawler menyusup ke dalam Gedung Putih dan mencoba membunuh Presiden AS. Hal tersebut memunculkan sentimen anti mutan dari pemerintah. Sementara itu, Logan (Wolverine) berusaha menguusut asal usulnya. Ketika seorang ilmuwan yang bernama William Stryker menemukan sekolah rahasia Professor X's secret school dan Cerebronya, di saat yang sama, partner Magneto, Mystique, merencanakan untuk meloloskan pemimpinnya dari penjara. Serangan dari pasukan Stryker menghancurkan sekolah Professor X tapi untungnya Logan, Rogue, Iceman dan beberapa lainnya berhasil lolos. Mereka lalu bertemu di Boston dan membuat aliansi dengan Magneto untuk menghentikan Stryker dan menyelamatkan Professor X.Rating dari film ini adalah 7,6.









Di dunia alternatif, pada tahun 1985 dimana superhero ada, terjadi pembunuhan brutal terhadap superhero veteran. Setelah itu dilakukanlah penyelidikan yang akhirnya membawa kepada suatu rahasia yang sangat besar. Film ini memperoleh rating 7,7/10 dan disutradarai oleh Zack Synder yang sebelumnya mendirect 300 dan Dawn of the Dead, juga Sucker Punch di 2011.







Bukan reboot, bukan juga kelanjutan dari X-Men sebelumnya. Film ini menyorot cerita masa muda Charles Xavier dan Erik Lensherr sebelum mereka menyandang nama Professor X dan Magneto. Waktu itu mereka belum menjadi musuh, bahkan mereka adalah teman dekat, kompatriot, dan bekerja sama dengan mutan lainnya untuk menghentikan ancaman terhadap dunia. Dalam proses itu, terjadilah perselisihan yang kemudian menjadi perang abadi antara Brotherhood of Mutant-nya Magneto dan X-MEN-nya Professor X. Film ini mendapat rating 7,9/10..







Dave Lizewski adalah siswa SMA biasa dan seorang penyuka komik yang tinggal dengan ayahnya. Hidupnya berjalan biasa saja, tanpa kesulitan dan gangguan yang berarti. Semua biasa saja. Akan tetapi, suatu hari dia membuat keputusan sederhana (dan juga berani serta konyol) untuk menjadi superhero walaupun dia tidak memiliki kekuatan dam keahlian apapun. Sutradara dari film ini adalah Matthew Vaughn, yang kemudian menyutradarai X-Men : First Class. Rating film ini sendiri adalah 7,9/10.





Jon Favreau terpilih menjadi orang yang men-direct installment pertama dari Iron Man ini, dan dia berhasil melakukannya dengan baik. Film ini mendapat rating 7,9.10 dari penontonnya. Ceritanya sendiri tentang asal usul Iron Man.Disebutkan bahwa Tony Stark adalah seorang playboy yang kebetulan juga seorang insinyur yang jenius. Saat dia mendemonstrasikan misil terbarunya di Afghanistan, dia diserang hingga terluka dan lalu diculik. Penculiknya ingin dia merakit misil untuk mereka. Tapi, bukannya melakukan hal itu, dia malah membuat baju tempur untuk menyelamatkan hidupnya dari luka yang ada di dadanya dan kemudian melarikan diri dengan baju tempur itu.





Satu-satunya animasi superhero yang masuk 10 besar! Dengan rating film 8.0/10, sudah jelas film ini bukan produk ecek-ecek. Ceritanya berpusat pada keluarga superhero Mr. Incredible (A.K.A. Bob Parr) dan istrinya, Helen (A.K.A. Elastigirl). 15 tahun setelah mereka berjuang melawan kejahatan, mereka menjalani kehidupan sebagai rakyat sipil dan memiliki tiga orang anak Violet, Dash and Jack-Jack (yang ternyata juga memiliki kekuatan super!).






Film ini mendapatkan rating 8,3/10 dari 384.946 user. Kisah batman ini merupakan reboot dari superhero kota Gotham sebelumnya. Disutradarai oleh Christopher Nolan, film ini menceritakan tentang asal mula Bruce Wayne menjadi Batman yang memerangi kejahatan di kotanya.





Sudah pasti ini merupakan film superhero terbaik hingga saat ini. Kisah yang berpusat pada perang Batman terhadap kejahatan dengan bantuan Lieutenant Jim Gordon dan District Attorney Harvey Dent. Kerjasama itu terbukti berhasil hingga kemunculan penjahat yang bernama Joker, diperankan dengan sangat apik oleh almarhum Heath Ledger, yang memperoleh Oscar karena perannya itu.

0 Post a Comment:

Post a Comment